Humas-Univrab – Universitas Abdurrab kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, yang berhasil meraih peringkat akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) Teknik. Capaian tersebut tertuang dalam Surat Keputusan LAM Teknik Nomor: 0183/SK/LAM Teknik/AS/IV/2025.
Akreditasi ini menjadi bukti dari hasil kerja keras seluruh elemen Program Studi Teknik Sipil dalam menjaga mutu pendidikan tinggi, baik dari sisi akademik, tata kelola, maupun fasilitas pendukung. Keberhasilan ini sekaligus menunjukkan bahwa kualitas pendidikan teknik di Universitas Abdurrab telah memenuhi standar nasional yang ditetapkan oleh lembaga akreditasi.
"Sebagai Dekan, saya amat bersyukur dan bangga dengan pencapaian ini. Peringkat Baik Sekali adalah hasil kerja keras seluruh sivitas program studi, termasuk dosen, staf, mahasiswa dan alumni. Ini menunjukkan bahwa kualitas pendidikan dan pengelolaan di Program Studi Teknik Sipil telah diakui secara nasional. Keberhasilan ini bukan hanya menjadi pencapaian, tetapi juga motivasi untuk terus meningkatkan mutu secara berkelanjutan, dan terimakasih kepada Yayasan Abdurrab dan Rektor Universitas Abdurrab dan rekan-rekan lainnya sehingga dapat meningkatkan mutu terakreditasi Baik Sekali" ujar Sukri, S.T., M.Kom selaku Dekan FakultasTeknik UniversitasAbdurrab.
"Harapannya semoga kedepan pencapaian ini menjadi langkah awal untuk terus meningkatkan prestasi. Kita perlu berinovasi dalam pengembangan kurikulum, memperkuat kolaborasi dengan dunia industri, meningkatkan kualitas penelitian, serta memperluas jejaring kerja sama baik di tingkat nasional maupun internasional. Saya percaya bahwa dengan komitmen dan sinergi yang kuat, kita mampu meraih akreditasi unggul di masa yang akan datang. Imbuhnya"
Senada dengan itu, Kepala Program Studi Teknik Sipil juga turut mengungkapkan rasa syukur dan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas program studi ke depannya.
"Kami Program Studi Teknik Sipil sangat bersyukur atas perolehan akreditasi Baik Sekali dari LAM Teknik. Banyak pembelajaran dan evaluasi yang kami peroleh dari proses akreditasi ini, yang menjadi modal penting untuk terus meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan di program studi kami," ungkapnya.
Lebih lanjut, ia menyampaikan, "Alhamdulillah, dengan status akreditasi Baik Sekali ini, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada mahasiswa, baik dalam proses pembelajaran maupun pengembangan ilmu pengetahuan di bidang teknik sipil. Kami juga akan terus mengoptimalkan fungsi laboratorium teknik sipil Universitas Abdurrab yang telah dilengkapi dengan fasilitas penunjang riset dan praktikum. Harapan kami ke depan adalah menjadikan Program Studi Teknik Sipil Universitas Abdurrab sebagai program studi yang unggul dan berstandar internasional."
Keberhasilan ini menunjukkan Universitas Abdurrab sebagai Universitas yang konsisten dalam upaya peningkatan mutu akademik, serta menjadi pendorong semangat bagi seluruh civitas akademika untuk terus berinovasi dan berprestasi di tingkat nasional maupun internasional.
KOMENTAR